Pages

Ads 468x60px

Labels

Jumat, 12 Januari 2018

Mengenal Lovebird Barong atau Klep Tipis

Lovebird barong memang biasa disebut oleh pecinta lovebird atau biasa disebut dengan lovebird hybrid atau klep tipis merupakan persilangan antara lovebird klep (fischeri, personatan, nyasa, atau blackheeccked) dengan lovebird non klep. Banyak peternak lovebird terutama pemula masih beranggapan bahwa menyilangkan lovebird dengan berbagai jenis dan warna akan menghasilkan anakan yang unik. Tetapi mereka tidak mengerti sama sekali tentang genetika dari lovebird tersebut.

Bagi peternak lovebird menghasilkan warna yang baik adalah dengan mengawinkan lovebird sesuai dengan jenisnya sehingga anakan yang dihasilkan menghasilkan lovebird murni dengan warna yang jelas dan blocking yang indah, agar kelestarian warnanya dapat terjaga. Mengawinkan lovebird tidak hanya menghasilkan warna yang unik tetapi juga harus memperhatikan asal mula warna lovebird tersebut.

Lovebird terbukti 99% mandul, tetapi masih ada kemungkinan 1% produktif, ehheheh
Jika ada yang tanya kenapa ?? paling mudah dilihat adalah ayam bekisar yang merupakan persilangan antara ayam alas (hutan) dengan ayam jenis lain. Semua sudah tahu ayam tersebut mandul tanpa ada yang pernah membantah.

Lalu, mengapa lovebird barong mandul? Ini penjelasan genetiknya secara singkat…
-          Lovebird Klep memiliki 62 kromosom
-          Lovebird non klep memiliki 64 kromosom
-          Jika disilangkan antara LB Klep (32) dan Lovebird non klep (31) maka anaknya akan memiliki 63 kromosom atau ganjil
-          Lovebird berkromosom ganjil inilah yang menyebabkan lovebird barong itu mandul.

Jika dilihat secara seksama lovebird barong memiliki corak warna yang sedikit aneh dari lovebird normal :
-          Blocking warna yang tidak jelas, sehingga hilang kesan warna rapi yang ada pada lovebird klep atau non klep
-          Warna paruh terbagi menjadi 2, yakni warna oren dan cream
-          Timbul warna hitam di sekitar wajah.

Jadi, apakah masih ada yang ingin menyilangkan lovebird klep dengan lovebird non klep??

Coba anda pikirkan lagi, tidakkah lebih baik mengawinkan sesame lovebird klep, dan sesame lovebird non klep untuk menghasilkan mutasi warna yang baru. 

  lovebird Mangsi
                                                                    

Jodohan Lovebird Klep
                                                                       
Lovebird Barong
Jodohan Lovebird Non Klep

Kamis, 11 Januari 2018

Peran Susu untuk Kesehatan Manusia

Susu sapi menempati peran penting di antara makanan karena menjadi pangan hewani yang memiliki konotasi vegetarian. Susu membawa banyak nutrisi yang dibutuhkan bayi untuk pertumbuhan dan perkembangan. Untuk anak-anak, remaja, orang tua, ibu hamil dan menyusui, susu memainkan peran penting dalam memenuhi persyaratan nutrisi esensial, sehingga susu dianggap sebagai makanan pelindung. Susu membantu menyeimbangkan diet manusia dengan melengkapi protein yang berkualitas baik, kalsium dan vitamin khususnya vitamin A, riboflavin, niasin dan asam folat. Selain itu susu mengandung bio-pelindung beberapa molekul yang menjamin keamanan kesehatan manusia.

Selasa, 09 Januari 2018

Myologi Umum, Struktur Otot, dan Kontraksi Otot

Istilah Myologi berasal dari kata latin Mus yang berarti seekor tikus kecil, yang mempunyai caput, venter dan cauda. Ada tiga tipe musculus, yaitu (1) otot skelet atau otot volunter, terdapat pada extremitas, dinding badan, (2) otot polos atau otot visceral (= otot involunter), terdapat pada dinding gaster, intestinum, dinding arteri, dan (3) otot jantung, terdapat pada cor. Secara fungsional otot skelet berada di bawah pengaruh kehendak, dapat dikendalikan ; otot polos dan otot jantung bekerja secara otonom.

 
 
Blogger Templates